Bahaya Judi Slot Online, Awalnya Coba-Coba Hingga Kecanduan dan Berujung Tindak Kriminal

Judi Online

LiveBola.id –  Judi Slot Online yang semakin marak dan menjamur diseluruh kalangan masyarakat. Berawal dari sekedar mengisi waktu luang  dengan mengadu nasib, hingga akhirnya kecanduan dan bisa berujung tindak kriminal.

Ini bahaya Judi Slot online dan momok menyeramkan dibalik permainan hiburan santai yang kerap kali menjadi pergunjingan di pemerintahan kita.

Pasalnya Kominfo beserta Polri nampak kesulitan memberantas Judi Slot Online tersebut. Bukan karena dibiarkan, tetapi para Agen judi online yang nakal selalu bisa mengatasi semua tindakan yang dilakukan oleh pihak pemerintah yakni Kominfo dan jajaran Polri.

Kurangnya kesadaran masyarakat pun menjadi salah satu penyebab semakin menjamurnya Judi Slot Online ini. Tidak sedikit korban Judi Slot online ini bahkan mengalami stress dan akhirnya melakukan tindakan kriminal.

Baca juga : Arsenal Mengincar Tanda Tangan Alvaro Morata Di Musim Panas 2022

Berdasarkan penuturan dari mantan para pemain Judi Slot online semuanya berujung penyesalan dan akhirnya terlilit hutang dimana-mana. Karena semua hasil kerja keras mereka akhirnya disumbangkan ke bandar judi online tersebut.

Tidak jarang juga Judi Slot online ini menjadi salah satu biang perusak hubungan keluarga, karena suami atau istrinya yang telah kecanduan judi slot online hingga mereka mengorbankan apapun sampai meninggalkan anak istrinya.

Judi slot online ini sangat sulit diberantas karena beberapa hal, seperti nama situs yang tidak mengandung unsur judi sama sekalli.

Kemudian server yang dipakai oleh situs judi online ini juga berasal dari negara lain. dan karena penerapan hukum disetiap negara berbeda maka jadi sangat sulit untuk pemerintah kita memberantas judi online tersebut.