Liverpool Resmi Rekrut Pemain Asal Skotlandia

Liga Inggris

LiveBola.id – Liverpool resmi mengumumkan kedatangan Calvin Ramsay di bursa transfer musim panas 2022. Bek muda asal Skotlandia itu pun disebut-sebut telah menandatangani kontrak jangka panjang dengan klub berjuluk The Reds tersebut.

Sebelumnya, Ramsay telah sukses menunjukan kemampuan yang baik bersama klub Skotlandia, Aberdeen. Sejak bergabung bersama tim senior pada 2021 lalu, Ramsay pun telah mampu memberikan satu gol dan sembilan assist dari 39 pertandingan.

Ramsay lantas mengaku sangat senang bisa mendapatkan kesempatan untuk bisa bergabung dengan Liverpool di musim mendatang. Pemain berusia 18 tahun itu pun bertekad untuk bisa menunjukan kemampuan terbaiknya bersama Liverpool.

Baca Juga : Link Live Streaming Dan Siaran Langsung Piala Presiden 2022, Arema Fc Akan Menjamu Persikabo Distadion Kanjuruhan

“Saya hanya bersemangat dan benar-benar mimpi yang menjadi kenyataan untuk berada di sini,” ungkap Calvin ramsay dilansir dari situs resmi Liverpool, Minggu (19/6/2022).

“Itu adalah mimpi yang menjadi kenyataan untuk bermain untuk Aberdeen, dan sekarang menjadi salah satu klub terbesar, jika bukan klub terbesar di dunia, itu adalah pencapaian besar dan saya tak sabar untuk mencoba menunjukkan kepada para penggemar apa yang saya punya,” imbuhnya.

Kini Ramsey menargetkan dirinya bisa menunjukan kualitasnya pada sesi pra musim. Tentu saja hasil yang didapatkannya bersama Aberdeen musim lalu menjadi modal besar baginya untuk bisa bersaing.

“Mudah-mudahan saya bisa masuk di pra-musim, menunjukkan kepada semua orang di klub, staf, pemain apa yang saya miliki dan kemudian kita akan melihat apa yang terjadi dari sana,” tambahnya.

Tidak hanya itu, Ramsay pun berhasil dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Asosiasi Penulis Sepak Bola Skotlandia untuk 2021-2022 dan juga terpilih untuk penghargaan Pemain Muda Terbaik PFA Skotlandia.

Menarik tentunya melihat bagaimana performa Ramsay saat di Liverpool. Satu hal yang pasti, Ramsay perlu kerja keras untuk bisa bermain sebagai fullback kanan Liverpool lantaran lawannya adalah Trent Alexander-Arnold.